Spamming bagi sebagian orang memang menjengkelkan hehehe.. Tapi bagi sebagian lain spammer justru adalah informan yang baik. Tentunya penilaian ini berkaitan dengan masalah yg kita infokan. Jika kebetulan kita menginformasikan solusi jerawat pada mereka yg peduli kesehatan wajah atau kebetulan lagi berjerawat, mungkin info kita tidak dianggap spam oleh mereka. Tapi jika promo obat jerawat kita nyasar ke seorang penjual gethuk ya bisa dianggap spam.
Karena itulah, jika anda punya metode spam, apapun itu, misalnya mass promo ke berbagai grup facebook, email massal atau sms massal atau pake tool iklan ke berbagai web iklan baris gratis, maka cobalah buat sedikit perbedaan dalam teknik spamming anda.
Cobalah untuk menawarkan sesuatu yang gratis. Sebagai gantinya, mereka hanya perlu memasukkan nama dan email pada form yg anda sediakan. Biasanya yang paling mudah ya menawarkan ebook gratis.
Jika anda hendak jualan obat jerawat, kenapa tidak bikin ebook dengan judul "Bongkar Rahasia! Jerawat LENYAP dlm 3 hari".
Coba deh googling tentang teknik funneling. Atau yang pernah baca buku saya "Kaya Raya dengan Produk Gratisan" pasti sudah paham apa itu funneling. Nah, menyebarkan info ebook gratis adalah step pertama teknik funneling.
Dengan menawarkan ebook gratis ke berbagai grup, web iklan gratis, sms, dll anda secara tak langsung sudah melakukan filtering. Saya yakin yg subscribe nanti hanya mereka yang memang berminat di masalah jerawat saja.
Menawarkan produk gratis adalah cara yang bagus untuk meningkatkan respon pengunjung terhadap iklan anda. Siapa sih yang gak suka produk gratisan? Apalagi jika anda berani memberikan produk fisik, misalnya obat jerawat dlm kemasan mini.
Jika kita mampu mengolah data dengan baik, bukan tak mungkin lho dana yang kita habiskan untuk memberikan produk gratis akan kembali berlipat-lipat.
Kalau berbagi ebook gratis mungkin udah mainstream ya. Bagaimana kalau berbagi DVD gratis! Misalnya anda punya lembaga pelatihan dan anda butuh banyak peserta untuk pelatihan yang ingin anda adakan.
Maka kenapa tak coba menawari mereka dengan DVD gratis. DVD ini bisa berisi review pelatihan anda, testimoni peserta yang pernah ikut dalam bentuk video.
Mari coba kita hitung ya.
Pembuatan DVD mungkin cuma Rp. 7.000,-
Cetak 100 keping Rp. 700.000,-
Biaya pengiriman DVD ditanggung penerima :D
Jika harga pelatihannya 1 juta per orang, maka untuk balik modal anda hanya butuh 1 orang saja yang closing.
Padahal effort untuk mendapatkan DVD anda termasuk cukup berat.
Nah, bayangkan. Jika ada 100 orang yang mau melakukan itu, masak sih cuma 1 yang closing dan berminat mengikuti pelatihan anda? Apalagi jika kita tentukan syaratnya misalnya hanya dikirim di kota2 besar saja, atau kita tentukan hanya di Jakarta dan Surabaya saja.
Produk gratisan memang sangat powerful menjaring calon prospek. Tinggal langkah selanjutnya adalah bagaimana membuat prospek itu menerima tawaran anda.
Saya sendiri sudah membuat tool untuk menjaring prospek. Buat saya ini adalah tool wajib yang harus dimiliki setiap pebisnis online. Silahkan klik di sini untuk info lebih lengkap
Cafebisnis siap membantu anda mewujudkan sebuah web bisnis yang powerful melalui berbagai script dan plugin web bisnis online.
Cafebisnis Online
+628970097777
08970097777
lutvicb
PakarBlog
Copyright © Cafebisnis 2016