Alhamdulillah... versi 3.4.8 telah rilis. Ini merupakan versi penyempurnaan dari versi 3.4.7 yang baru rilis beberapa hari yang lalu. Terima kepada member yang telah mengujinya lebih awal dan melaporkan bug di versi lama sehingga bug bisa langsung ditangani dan bisa rilis hari ini.
Tak hanya mengatasi bug di versi 3.4.7, ada beberapa fitur tambahan yang juga saya sisipkan diantaranya adalah beberapa kode khusus untuk menampilkan artikel yaitu:
{member}...{/member} : konten yg ada diantara 2 shortcode ini hanya bisa dilihat oleh member. Pengunjung tidak bisa.
{visitor}...{/visitor} : konten yg ada diantara 2 shortcode ini hanya bisa dilihat oleh pengunjung. Member tidak bisa.
{premium}...{/premium} : konten yg ada diantara 2 shortcode ini hanya bisa dilihat oleh premium member. Free member maupun pengunjung tidak bisa.
{freemember}...{/freemember} : konten yg ada diantara 2 shortcode ini hanya bisa dilihat oleh free member. Premium member maupun pengunjung tidak bisa.
Dengan 4 kode ini, anda bisa membuat sebuah page dinamik yang bisa berubah-ubah kontennya sesuai dengan status pengunjung. Anda juga bisa menempatkan kode premium dan free di dalam kode member. Sehingga ketika ada visitor masuk dia tidak melihat apapun.
Seperti biasa jika ketemu bug lain, silahkan langsung disampaikan lewat whatsapp di https://wa.me/628970097777 atau lewat grup facebook di https://www.facebook.com/groups/cafebisnis
Cafebisnis siap membantu anda mewujudkan sebuah web bisnis yang powerful melalui berbagai script dan plugin web bisnis online.
Cafebisnis Online
+628970097777
08970097777
lutvicb
PakarBlog
Copyright © Cafebisnis 2016